Info HargaKomputer

Pilihan Tipe Laptop Asus Core i5 Terbaru

Asus adalah produsen asal Tiongkok yang memiliki banyak produk yang telah dihasilkannya, seperti smartphone dan laptop. Di Indonesia, brand asus sudah memiliki nilai penjualan tinggi dibanding laptop jenis lain. Banyak orang memilih brand Asus karena selain harganya yan terjangkau, service centernya mudah ditemukan. Kehadiran service center juga menaikan nilai penjualan.

Tidak perlu ditanyakan lagi mengenai performa dan harga laptop asus core i5. Karena selain memiliki responsive yang tinggi, laptop ini juga lebih murah dibandingkan laptop lain dengan spesifikasi yang sama. pada prosessor ini juga semakin disempurnakan sehingga performa yang cukup baik. tidak hanya Warna dan detail pixel akan semakin tajam, tetapi jenis layr juga mempengaruhi.

Daftar Tipe Laptop Asus Prosesor Core i5 Terbaik

1. Asus A450LDV

harga laptop asus core i5

Mengenai desain, laptop ini tidak ada perbedaan dibanding seri terdahulunya, perbedaan terletak pada bahan dasar yang digunakan laptop ini adalah aluminium. Dari dapur pacunya, laptop asus ini telah menggunakan Intel Core i5 dengan VGA Nvidia 820M yang berukuran 2GB. Memiliki ukuran layar 14 inchi dengan resolusi layar 1366 x 768. Laptop ini berkapasitas RAM 4 GB jenis DDR3.

Memang tidak besar di bagian penyimpanan internalnya, karena hanya memiliki kapasitas 500 GB. Tetapi, jika anda dapat menggunakan laptop ini hanya untuk data pekerjaan atau tugas dirasa sudah cukup. Laptop ini belum dilengkapi dengan OS original sehingga setelah melakukan pembelian anda harus menginstallnya terlebih dahulu.

Selain berbahan dasar logam aluminium, anda tidak akan mengalami kendala saat melihat media yang beresolusi tinggi. Kelebihan lain juga performa laptop yang sudah cepat dibanding seri sebelumnya. Hitam ,merah putih dan biru yang bisa anda sesuaikan dengan selera dan kesukaan. Harga laptop asus i5 saat ini di banderol dengan harga Rp. 7,1 jutaan saja.

2. Asus A456UR – GA090D

laptop asus core i5

Alasan laptop ini diluncurkan karena semakin banyak orang yang bermain game yang membutuhkan device dengan spesifikasi yang tinggi, dan juga aplikasi saat ini yang sudah memiliki ukuran yang besar. Untuk itu, laptop ini disenjatai dengan 2 jenis VGA, yaitu Intel HD Graphics 520 dan NVIDIA GeForce GTX 930MX 2GB DDR3. Laptop Asus ini juga memiliki bobot yang tergolong ringan, yaitu hanya 2.1 kg.

Laptop ini juga sudah menggunakan prosessor Intel I5 5600U yang memiliki kecepatan performa sampai 2.8 GHz. Laptop ini memiliki kapasitas memori RAM 4 GB dengan jenis DDR$ yang bisa anda tambahkan sendiri sampai ukuran 8 GB. Penyimpanan internalnya berkapasitas 1 TB sehingga tidak perlu khawatir, tapi laptop ini belum menggunakan SSD sehingga membaca datanya agak lambat.

Resolusi layr pada laptop ini juga tinggi, yaitu 1366 x 768 yang sudah sangat bagus jika anda sedang streaming film. Dilengkapi juga dengan webcam dan juga fitur Bluetooth yang memberikan kemudahan dalam transfer data ke device lain. Asus 456UR juga memiliki varian warna yang banyak, yaitu hitam, merah, dan gold yang bisa anda pilih sesuai selera, dan di banderol seharga Rp 7,1 jutaan.

3. Asus K401UQ

harga laptop asus i5

Hadir dengan desain yang tipis dan ringan dengan bobot 1,5 kg sehinga sangat mendukung mobilitas penggunanya. Banyak orang juga menyebutnya sebagai ultrabook versi murah. Laptop ini juga bermaterialkan metal sehingga tidak murah rusak dan kokoh. Laptop Asus ini sudah menggunakan VGA Intel HD Graphics 620 yang ditandemkan dengan Nvidia GeForce GT 940MX.

Lihat juga : Daftar laptop 2 jutaan terbaik lengkap dengan spesifikasinya

Dengan mengandalkan LAN, Bluetooth, WiFi, Port USB 3.0, Port USB 2.0, VGA port, Port HDMI, dan card reader laptop ini memiliki konektivitas yang dibutuhkan banyak orang saat ini. Laptop ini ini dibekali hard disk berkapasitas 1TB dengan kecepatan 5400 rpm untuk menampung data pengguna, dan baterai berkapasitas 3 cell 48 WHrs untuk mencukupi kebutuhan dayanya yang bisa tahan sampai 7 jam.

Dari bagian depan. mengandalkan layar berukuran 14 inci yang menggunakan teknologi TFT LCD LED backlight dengan resolusi full HD 1920 x 1080 piksel yang cocok untuk menikmati konten multimedia. Kekurangannya terletak tidak dilengkapi OS Windows pre-installed dan juga hanya tersedia 1 warna saja, yaitu grey. Anda harus mengeluarkan uang sebesar Rp. 8,1 jutaan untuk bisa miliki laptop ini.

4. Asus A555LF

daftar harga laptop asus core i5

Tak banyak berbeda jika dibandingkan dengan notebook Asus lainnya dari penampilan atau desain fisik notebook A555LF ini. Dari segi depan, layarnya berukuran 15,6 inci yang menggunakan teknologi TFT LCD LED backlight dengan resolusi 1366 x 768, sedikit lebih besar dari para pesaingnya yang hanya 14 inci. laptop ini cocok untuk digunakan sebagai pengganti PC atau desktop replacement.

Ditenagai oleh prosesor Intel Core i5-4005U generasi yang berlari dengan kecepatan standar 1,7GHz. Laptop ini diperkuat oleh memori RAM sebesar 4GB DDR3, terdengar standar memang. Namun, pengguna dapat menambahkan RAM sesuai kebutuhan hingga maksimal 16GB. Sehingga kinerja prosesornya sudah mampu untuk menangani komputasi kelas menengah ke atas.

Selain itu juga sudah didukung GPU (Graphics Processing Unit) Nvidia GeForce GT 930M. memori maksimal 2GB DDR3 berkecepatan 1,8GHz dengan antarmuka memori 64-bit,dengan storage 500 GB. Kekurangan terletak Tidak dilengkapi OS Windows pre-installed, dan ukuran agak besar.tersedia juga dalam 3 warna, yaitu hitam, merah dan putih dengan harga yang mencapai Rp 7,7 jutaan.

5. Asus A456UR-WX036D

harga laptop asus core i5

Belum lama ini varian terbaru laptop Asus A456UR – WX036D telah masuk pasar Indonesia dengan spesifikasi terbaiknya. Laptop ini dipersenjatai prosesor Intel Core i5-6200U yang mengandalkan layar berukuran 14 inci yang menggunakan teknologi TFT LCD LED backlight dengan resolusi 1366 x 768 piksel, sama seperti para pesaingnya di kelas mainstream, ukuran yang ideal untuk penggunaan harian.

Mengusung dual-core yang berlari dengan kecepatan standar 2,3GHz dan TurboBoost hingga 2,8GHz. Laptop ini diperkuat oleh memori RAM sebesar 8GB DDR4 2133MHz yang dapat di-upgrade sesuai kebutuhan pengguna hingga 16 GB. Selain itu, laptop ini juga mengandalkan grafis GeForce GT 930MX di Asus A456UR ini dikawinkan dengan memori 2GB DDR3 berkecepatan ,8GHz memori 64-bit.

Dibekali hard disk berkapasitas 1TB dengan kecepatan rotor 5400rpm untuk menampung data pengguna. Sisi konektivitas, laptop kelas menengah ini cukup lengkap Blog dengan mengandalkan LAN, Bluetooth, WiFi, dan fitur lainnya. Kekurangannya hanya dilengkapi dengan OS Windows pre-installed. Harga laptop asus core i5 ram 8gb ini di banderol dengan harga Rp. 7,6 jutaan.

Simak Juga : Daftar harga Laptop Toshiba Core i5 Terbaik

Secara umum, laptop – laptop Asus ini merupakan yang paling laris dengan menggunakan prosesor yang berbeda. Namun, hal tersebut tentunya tak mengurangi performa yang ditawarkan. Laptop ini cocok untuk menangani komputasi dan gaming kelas menengah. Selain itu juga bisa digunakan bagi anda yang bergerak di bidang multimedia dan animasi.

Tips Komputer

Komputer adalah ilmu yang mudah, praktis dan bisa kita pelajari sendiri secara otodidak. Yang penting mau belajar ! Yuk belajar di tipskomputer.net

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button